Sabtu, 30 Juni 2012

Di Lambang Sunyi

~ ~ ~

Angin menderak tanpa suara
Senyap hari tiada sesiapa
Dipertengahan larut sahaya terjaga
Demi sujudnya hati
Atas sujud dalam hening hari

Terduduk ketika sunyi
Ketika suara alam terdengar bernyanyi di kejauhan
Tertunduk aku diantara diam
Diantara doa panjang dalam sabda malam

Tersujud dengan sepotong perih rasa
Aku mengembara bersama doa tua
Meneguhkan kedalaman pinta seorang hamba
Yang terlunta atas suntuknya sebuah asa

Aku masih di lambang sunyi
Meminta secuil asa menjadi nyata
Di tengah larut menjerit dalam doa
Aku hangus dalam sepi tak bernama

* * *

Tidak ada komentar:

Posting Komentar